Sabtu, 21 Agustus 2010

Ada yang bilang Facebook Alay, Twitter?


di indonesia jumlah pengguna facebook sekarang telah mencapai 25,9 juta. data ini menempatkan indonesia adalah negara terbesar ketiga di dunia yang penduduknya punya akun di facebook. jika diandingkan dengan inggris, selisihnya hanya 600 ribuan.
pertumbuhan pengguna facebook yang cepat itu salah satu pemicunya adalah makin murahnya ponsel. apalagi sekarang handpon produk china yang harganya lebih murah bak air bah membanjiri pasar indonesia. produsen sangat jeli memanfaatkan peluang. mereka menjadikan social media, facebook, twitter dan yahoo messanger sebagai alat jualannya.
tak heran jika perkembangan facebook merebak sampai ke kalangan bawah. dari anak-anak sekolah sampai tukang nasi goreng lebih mengenal facebook dibanding blog atau social media lainnya. aplikasi facebook muncul setelah generasi ponsel sebelumnya hanya punya kemampuan mengirim sms.
ponsel yang hanya menyediakan 140 karakter per sms ini, menciptakan perilaku para abege yang “kreatif”. mereka sukses mencipta “kaligrafi” dengan menyingkat kata atau mengubah huruf-huruf sesuai kesepakatan mereka. misalnya “gw c4iank l03 atau m4mp1r donk k rmhq
entah siapa yang pertama menamai mereka dengan sebutan alay (anak layangan). penanda paling terang untuk mendeteksi seseorang alay atau bukan adalah dari tulisannya yang menggunakan huruf besar-kecil yang dikombinasikan dengan angka.
begitu mereka memakai facebook, perilaku ke”alay”an mereka terbawa. karena di facebook menyediakan karakter yang lebih bebas, maka kreasi tulisan mereka juga berubah, tidak lagi bersingkat-singkat namun berpanjang-panjang. “KaATaANyaA LoOeE LaA9ii saAKiiT?” atau “9uUweE saAyaAN9 KaAmuUw”
efek lainnya munculah nama-nama spektakuler di facebook. mungkin kalian pernah diadd atau diajak chat dengan seseorang yang bernama Rina CayaNg Na AmBang, anwar sellalu cool dahsyat dan nama-nama yang tak pernah terlintas di pikiran orang tua mereka.
aktivitas mereka pun kadang aneh. me”like” statusnya sendiri, men”tag” foto-foto yang tak berhubungan dengan “teman” yang di tag atau aktif berpromosi atau memberikan gift-gift imaginer.
entah karena eksodus para abege tersebut atau sebab lain, para facebooker “senior” saat ini lebih aktif disocial media lain yakni twitter. beberapa dari mereka merasa tak punya privacy lagi. selain itu di twitter mereka bisa memfollow tanpa harus ada “approve” dari orang yang di follow. dan di twitter juga mereka terbebas dari hal-hal yang menjengkelkan yang mereka temukan di facebook.

Cara instan menjadi populer


saat ini menjadi populer itu sangat mudah dan cepat. teknologi informasi bisa kita memanfaatkan untuk mencapai tujuan itu. keong racun adalah contoh konkret bagaimana teknologi bisa melejitkan seseorang yang semula bukan siapa-siapa, tiba-tiba melenting menjadi seleb.
nama keong racun mencuat menjadi pembicaraan baik di wilayah online maupun online dalam waktu yang sangat singkat. jika ingin menjadi populer, diperbincangkan masyarakat, sebaiknya kita, brand, penyanyi atau band menyimak baik-baik perjalanan “karir” mereka.
keong racun adalah video disko dangdut yang dinyanyikan oleh dua remaja, sinta dan jojo. dua remaja ini mulai dikenal ketika videonya diunggah di youtube. awalnya video mereka belum begitu dikenal. sampai suatu ketika, seorang kaskuser (sebutan member kaskus, sebuah tempat diskusi online) membuat thread “official thread sinta dan jojo”.
dari sinilah “karir” sinta dan jojo melesat. di forum diskusi tersebut video disko dangdut keong racun mendapat sambutan heboh dari member forum yang jumlahnya jutaan tersebut. di dunia online nama sinta dan jojo tiba-tiba sangat populer. videonya di youtube dikunjungi puluhan ribu orang.
dan sejak itu sinta jojo dikenal sebagai duo kaskus. semua anggota membincangkan keong racun dan menyebarkanya dengan suka rela.
sinta dan jojo tak menyangka sama sekali. efek penyebaran word of mouth, menjadikan aksinya yang hanya lip sync tersebut menghebohkan semua orang. mahasiswi jurusan hubungan internasional di salah satu kampus swasta di bandung ini baru menyadari ketenaranya ketika berada di mall. banyak orang yang mengenali wajah lalu menyapanya.
hai megazine mewawancarai khusus duo kaskus itu. selain itu wajah jojo dijadikan cover majalah tersebut pada edisi 29, terbit 19 Juli 2010. di hai, ia menceritakan lengkap awal pembuatan video tersebut sampai efeknya yang dialami setelah menjadi seleb.
keseleban sinta jojo pun merambah ke televisi. program silet, pada 27 juli secara khusus membahas sepak terjang duo kaskus yang pernah “shock” karena ketenarannya itu. dan keong racun menjadi trending topik nomor satu di twitter. dalam waktu kurang lebih dua bulan dan tanpa direncanakan sinta dan jojo sukses mengalahkan kepopuleran ariel - luna maya.
keong racun mempromosikan dirinya nyaris tanpa biaya. dengan segala keunikannya dia bisa “memaksa” semua orang membincangkan dan menyebarkannya dengan suka rela. 

Hey, I'm the new kid in the block

My first post, this blog created after Mr.Wartaka Madania ICT teacher told us to made a blog so i decided to built one, and yes this is my blog